Structured Query Language (SQL) merupakan bahasa pemrograman yang berfungsi memberikan perintah untuk mengakses dan mengolah sebuah database. Di era yang serba digital ini, SQL sangat membantu para programmer dalam mengolah sebuah database. Buat kamu programmer atau data analyst muda yang ingin belajar untuk mengolah database, mungkin 5 software SQL gratis di bawah ini akan cocok untuk kamu!
Beberapa software yang ada di dalam daftar ini memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Hal tersebut dapat menjadi poin pertimbangan dalam menentukan software mana yang sesuai dengan kebutuhan pribadimu. Tanpa berlama-lama, langsung saja ke topik pembahasan!
1. MongoDB
MongoDB merupakan salah satu software SQL database yang sangat terkenal dan berfokus pada NoSQL database. NoSQL database adalah penyedia mekanisme untuk penyimpanan dan pengambilan data menggunakan cara yang unik dan berbeda dari kebanyakan software SQL database lainnya.
Pada awalnya, MongoDB berfungsi untuk mengatasi masalah penyimpanan data semi terstruktur seperti JSON dan XML. Seiring berjalannya waktu, MongoDB memiliki berbagai fitur tambahan lainnya. Fitur-fitur tersebut seperti bahasa kueri yang komplet dan kompleks untuk memudahkan pengguna dalam mengolah data, akses ke cloud untuk penyimpanan data dengan volume yang besar, dan lain sebagainya.
2. PostgreSQL
Software SQL database yang satu ini merupakan salah satu perangkat lunak yang bersifat open source. Hal tersebut memungkinkan berbagai programmer dan developer untuk turut serta mengembangkan PostgreSQL dan menjadikannya salah satu dari sekian banyak software SQL database yang handal.
Beberapa keunggulan PostgreSQL adalah dapat digunakan di berbagai OS (Windows, Linux, Mac) dan mampu memahami berbagai macam bahasa pemrograman. Selain itu, kamu dapat membuat tipe data khusus menggunakan metode kueri dengan cakupan yang luas. Jumlah ketersediaan dan kesiagaan server yang tinggi juga ikut menunjang berbagai fitur menarik di atas. Jadi, gimana? Berminat pake PostgreSQL?
3. Microsoft SQL Server
Seperti kebanyakan perangkat lunak lainnya, software SQL database besutan Microsoft yang satu ini menggunakan bahasa pemrograman ANSI SQL. Namun, yang menjadi pembeda adalah SQL Server juga menggunakan bahasa T-SQL. Hal tersebut merupakan salah satu keunikan dari perangkat lunak ini.
Selain keunikan di atas, SQL Server menawarkan berbagai fitur menarik lainnya seperti integrasi data secara terstruktur maupun tidak menggunakan SQL server and spark dan sistem keamanan yang canggih untuk melindungi data penggunanya.
Perangkat lunak ini juga memiliki skalabilitas, kinerja, dan ketersediaan server yang tinggi untuk berbagai aplikasi penting. Hal tersebut mencegah terjadinya kendala dalam proses pengolahan data.
4. Oracle
Banyak orang menyebut bahwa Oracle merupakan aplikasi yang sangat mandiri. Hal tersebut tentunya bukan tanpa alasan, Oracle mampu memperbaiki dan mengamankan diri serta mampu berjalan tanpa adanya perintah langsung. Keren banget, kan?
Selain canggih, Oracle menawarkan berbagai fitur menarik lainnya. Oracle mampu untuk mengatasi beban kerja database yang sangat tinggi dan memiliki kapasitas cloud yang sangat banyak. Hal tersebut memungkinkan kamu untuk mengolah data dengan cepat dan mengatasi berbagai masalah yang berkaitan dengan manajemen informasi.
Baca juga: Kenali 4 Business Intelligence Tools yang Bisa Ngebantu Kamu Ngembangin Bisnis!
5. MySQL
Ini dia software SQL database yang wajib kamu ketahui. Hampir semua SQL programmer menggunakan perangkat lunak yang satu ini dan membuatnya mendapat predikat sebagai software nomor satu hingga saat ini.
Sama seperti PostgreSQL, MySQL merupakan software yang bersifat open source. Setiap harinya, jutaan programmer handal di seluruh dunia turut berkontribusi untuk mengembangkan perangkat lunak yang satu ini. Hal tersebut menjadikannya software SQL database dengan perkembangan yang sangat pesat. Bahkan, aplikasi media sosial ternama seperti Facebook menggunakan MySQL untuk mengolah data-data mereka.
Selain mendukung banyak bahasa pemrograman, MySQL juga dapat kamu gunakan di berbagai OS (Windows, Linux, Mac). Pokoknya, kamu wajib banget kenal sama software yang satu ini, deh! Kamu bisa banyak belajar mengolah database dari komunitas programmer yang mengembangkan software ini!
Baca juga: Strategi Siklus Hidup Produk Sesuai Tahapannya
Itu dia 5 software SQL yang tersedia secara gratis untuk mengolah database. Di penghujung artikel ini, mungkin kamu sudah bisa menentukan software mana yang kiranya sesuai dengan kebutuhanmu. Setelah memilih software yang sesuai, tentunya kamu harus belajar mengenai cara menggunakan SQL untuk Pengolahan Database, dong! Kalau kamu gak tahu di mana tampat belajarnya, gabung aja bersama MySkill.id!
Di MySkill.id, kamu bisa belajar mengenai SQL mulai dari tahap yang paling dasar hingga tahap akhir bersama tutor yang berpengalaman, loh! Selain itu, MySkill.id punya berbagai kelas dan bootcamp menarik lainnya yang bisa kamu ikuti! Jadi, tunggu apa lagi? Ayo segera bergabung bersama MySkill.id!
Editor: Bynta Ayu Hanifa