Bukan Chef, 6 Profesi Bidang Kuliner ini Bisa Jadi Pilihanmu

Kuliner merupakan bidang yang hampir nggak ada matinya. Makanan yang terus berkembang mengikuti tren, membuat industri kuliner memiliki daya tarik besar, terutama di kalangan anak muda. Bagi Sobat MySkill yang tertarik untuk berkecimpung di bidang kuliner, berikut ini 6 profesi yang bisa jadi rekomendasi untukmu!

1. Food Writer, Kritikus di Bidang Kuliner

food writer
Review dari food writer bisa jadi tolak ukur bagi sebagian konsumen

Food writer atau bisa disebut juga food critic merupakan seseorang yang bertugas mencoba beragam kuliner kemudian menulis ulasannya di media massa maupun internet. Bila menekuni profesi ini, kamu akan berkelana dari restoran satu ke restoran lainnya untuk memberikan review atas menu di tempat tersebut. 

Di samping itu, tugas lain dari penulis atau kritikus makanan adalah melakukan masukan terhadap pelayanan, cara penyajian makanan, dan atmosfer suatu restoran. Rating yang mereka berikan bisa menjadi acuan bagi konsumen untuk mencoba makanan di restoran tersebut atau tidak.

Mau jadi Digital Marketer? Baca panduan lengkap Digital Marketing berikut.

2. Patissier

pastry chef bidang kuliner
Pastry chef, profesi bidang kuliner yang membutuhkan ketelitian

Dalam bidang kuliner, patissier atau pastry chef identik dengan orang yang mengkhususkan diri membuat kue-kue khas Eropa, seperti kue tar, mousse, kue kering, dan sebagainya. Untuk menyandang nama patissier, biasanya kamu harus menempuh pendidikan khusus dan beberapa ujian dari lembaga-lembaga terkait.

Profesi patissier bukan sekadar bisa bikin kue saja, lo. Membuat kue juga membutuhkan jiwa seni dan ketelitian yang tinggi. Tak heran kebanyakan pastry chef adalah orang yang sangat berorientasi pada detail.

Mau jadi Sales atau Business Development? Baca panduan lengkap Sales & Business Development berikut

3. Food Stylist, Si Estetik di Bidang Kuliner

food stylist
Food stylist berfokus pada keindahan suatu hidangan

Pada dasarnya, food stylist adalah makeup artist di bidang kuliner. Seorang food stylist biasanya bekerja sama dengan food photographer, di mana tugas utamanya adalah menata dan menghias makanan atau minuman, maupun menambahkan ornamen-ornamen sedemikian rupa agar hidangan tersebut terlihat cantik saat difoto. 

Profesi ini mengutamakan keindahan sehingga konsumen yang melihat foto atau iklan makanan tersebut akan tertarik untuk mencobanya. Oleh karena itu, seorang food stylist perlu memahami trik-trik bagaimana mengatur penampilan suatu hidangan agar terlihat menarik, warnanya bagus, dan tidak kelihatan layu maupun overcooked.

4. Sommelier

sommelier
Sommelier bertugas merekomendasikan wine kepada tamunya

Walaupun mungkin masih asing di telinga sebagian orang, sommelier adalah salah satu profesi yang cukup menjanjikan di bidang kuliner. Sommelier atau ahli wine merupakan seseorang yang bertugas menyarankan pemilihan wine yang sesuai dengan hidangan tamu-tamu restoran.

Oleh karena itu, seorang sommelier harus punya pengetahuan yang luas dan mendalam tentang wine. Mulai dari cita rasa, jenis anggur, waktu panennya, hingga jenis makanan apa yang cocok untuk disajikan bersama wine. Selain itu, sommelier juga perlu tahu cara memerhatikan suhu dan kelembaban ruang untuk menjaga kualitas suatu wine

Mau lancar Bahasa Inggris? Baca panduan lengkap bahasa Inggris, TOEFL, IETLS & Beasiswa ini.

5. Food Consultant

food consultant
Food consultant harus punya pengetahuan di bidang kuliner

Siapa bilang profesi konsultan hanya ada di bidang hukum dan keuangan saja? Bidang kuliner juga mengenal yang namanya konsultan, lo. Ketika membuka restoran atau meluncurkan menu baru, tidak serta merta pemiliknya yang terjun langsung membuatnya. Ada peran konsultan kuliner di baliknya. 

Para konsultan tersebut bertugas untuk membantu mencicipi menu-menu baru, apakah enak dan sesuai dengan selera pasar, maupun memberikan saran tentang apa yang kurang atau perlu ditambahkan. Tak hanya itu, food consultant juga akan membantu menentukan jenis menu yang dihidangkan, cara pelayanan, bentuk atau layout restoran, bahkan menyeleksi chef dan karyawan lainnya.

Mau jadi HRD? Simak panduan lengkap Human Resource Development di sini.

6. Pemandu Wisata Kuliner

culinary tour guide
Culinary tour guide, profesi potensial di bidang kuliner

Profesi di bidang kuliner yang terakhir adalah pemandu wisata. Walaupun saat ini masih terbilang langka di Indonesia, pemandu wisata kuliner bisa menjadi profesi yang menjanjikan dengan berkembangnya media sosial dan pertumbuhan pariwisata. Pasalnya, hampir setiap wisatawan yang berkunjung ke suatu daerah selalu mencari kuliner lokal karena ingin menikmati makanan yang autentik.

Itu tadi 6 profesi di bidang kuliner yang bisa jadi rekomendasi bagi Sobat pencinta kuliner. Sebagai informasi tambahan, kamu bisa mengikuti berbagai macam E-learning dan Bootcamp yang ada di MySkill.id untuk mengasah soft skill dan hard skill-mu.

Mari terus belajar dan kembangkan skill di MySkill

Editor: Arin Khurota