4 Perusahaan Startup di Bandung dari Bidang Inovatif

Selain mendapat julukan Paris van Java, kota Bandung juga dijuluki sebagai kota kreatif karena masyarakatnya tidak takut untuk terus mengembangkan ide-ide kreatif. Kreativitas dapat terwujud dalam beragam aksi, termasuk membangun startup. Itulah mengapa perusahaan startup di Bandung terus mengalami perkembangan dari tahun ke tahun.

Kini, Bandung menjadi salah satu pusat perkembangan startup karena begitu banyak perusahaan rintisan yang berpusat di sana, lapangan kerja pun menjadi lebih banyak. So, kali ini MySkill.id akan mengulas daftar startup yang berasal dari kota Bandung untuk kamu yang ingin bekerja dalam perusahaan rintisan. Simak, ya!

1. Bobobox

bobobox perusahaan startup di bandung
Hotel kapsul yang tengah hype

Bobobox adalah startup yang mengelola jaringan hotel kapsul di Indonesia. Bobobox telah meluncurkan hotel kapsul pertamanya pada 2018. Perusahaan ini mengusung desain penginapan kapsul dan juga menawarkan teknologi konektivitas antara ruangan melalui aplikasi seluler berbasis IoT (Internet of Things).

Pengunjung dapat dengan mudah mengatur semua aspek dalam pod, mulai dari pintu, warna lampu, hingga volume speaker melalui aplikasi. Aplikasi tersebut juga memiliki layanan online check-in dan scan kode QR sebagai alat akses masuk ke dalam pod.

Mau jadi Digital Marketer? Baca panduan lengkap Digital Marketing berikut.

2. eFishery

efishery perusahaan startup di bandung
Startup teknologi akuakultur

Perusahaan rintisan eFishery adalah bisnis bergerak pada bidang teknologi pangan akuakultur berbasis Internet of Things (IoT). Produk pertama mereka adalah smart feeder yang merupakan alat pemberi pakan ikan otomatis. eFishery semakin berkembang dengan meluncurkan aplikasi seluler, eFisheryPoint, dan masih banyak lagi. Selain itu, bisnisnya kini fokus pada tiga area, yakni kategori ikan, udang, dan distribusi perikanan. 

Tertarik jadi Data Analyst? Baca panduan lengkap Data Analysis ini.

3. Evermos

evermos perusahaan startup di bandung
Startup e-commerce asal Bandung

Evermos adalah startup social-commerce berbasis syariah yang cukup populer. Tujuan perusahaan ini adalah untuk pemberdayaan ekonomi. Evermos telah melakukan kolaborasi dengan banyak brand muslim Indonesia dan kini telah menggaet lebih dari 100 ribu reseller

Perusahaan ini hadir dalam bentuk platform website dan aplikasi seluler untuk memudahkan proses transaksi jual-beli. Forbes Asia memasukkannya dalam Top 100 to Watch mengenai startup yang tengah naik daun. Selain itu, Evermos baru-baru ini menerima pendanaan seri B dan termasuk anggota World Economic Forum, loh!

Mau jadi UI-UX Designer? Cek panduan lengkap UI-UX Design berikut.

4. Octagon Studio 

octagon studio perusahaan startup di bandung
Perusahaan rintisan yang unik

Indonesia tidak kalah canggih dengan perusahaan luar negeri, khususnya perusahaan rintisannya. Octagon Studio membuktikan hal tersebut melalui bisnis unik dan canggihnya, yakni pelayanan terkait penggunaan teknologi augmented reality (AR), virtual reality (VR), serta mixed reality (MR).

Produk dan layanan mereka antara lain 4D+ flashcards, WebAR, 3D animation and movie, asset licensing, serta AR studio project. Octagon menawarkan penggunaan teknologi canggih tersebut untuk pengalaman dalam menggunakan sebuah perangkat. Sangat menarik! 

Itulah list startup yang ada di kota Bandung, unik dan sangat bermanfaat bagi kehidupan manusia, ya! daftar tersebut hanyalah sebagian kecil dari wujud kreativitas penduduk Indonesia. Kamu bisa menjadikan daftar tersebut sebagai referensi perusahaan untuk bekerja dan inspirasi ide bisnismu.

Mau jadi Sales atau Business Development? Baca panduan lengkap Sales & Business Development berikut

Nah, jika ingin mempersiapkan karier atau ingin merealisasi ide dalam bisnis startup, bergabunglah dengan MySkill.id! Ikuti kelas Membangun Startup untuk belajar lebih dalam terkait cara membangun ide bisnis, merancang revenue, hingga memahami tahapan investasi. Tunggu apa lagi? Yuk, gabung  MySkill.id!

Mari terus belajar dan kembangkan skill di MySkill