Pasti Trending! Ini 7 Kiat Sukses Menulis Artikel Ramah SEO

Sebal, itulah perasaan ketika artikelmu gak pernah muncul di halaman pertama mesin pencari. Berharap engagement melimpah, eh yang datang malah sakit pinggang dan mata cenatcenut. Kalau kamu sering merasakannya, tentunya kamu harus mawas diri dan meninjau kembali teknik menulis artikel SEO-mu! Nah, buat kamu yang lagi bingung mencari cara untuk memecahkannya, simak 7 kiat sukses menulis artikel ramah SEO dari MySkill.id berikut!

1. Tentukan Target dan Riset Keyword

Pasti Trending! Ini 7 Kiat Sukses Menulis Artikel Ramah SEO
Target audiens dan keyword merupakan fondasi dari artikel SEO friendly

Kiat sukses pertama untuk menulis artikel yang SEO friendly adalah menentukan target dan melakukan riset keyword. Keduanya saling berhubungan dan tidak dapat terpisah. Semisal targetmu adalah para pengusaha travel, maka kamu harus melakukan riset kata kunci yang berkaitan dengan bisnis tersebut. 

Untuk membantumu dalam menentukan keyword, kamu bisa menggunakan berbagai keyword research tools yang ada di internet, seperti SEMrush, Google Trends, dan Ahrefs Keyword Generator.

Mau jadi Digital Marketer? Baca panduan lengkap Digital Marketing berikut.

2. Judul Anti Mainstream

Pasti Trending! Ini 7 Kiat Sukses Menulis Artikel Ramah SEO
Sesuatu yang nyeleneh dan unik tentunya lebih eyecatching

Apa yang orang lihat pertama kali saat sedang berselancar dan mencari informasi di Google? Ya, jawabannya adalah judul! Oleh karenanya, penting untuk membuat judul semenarik mungkin dan anti mainstream! Selain itu, pastikan judulmu mengandung keyword dan tidak terlalu panjang agar SEO dapat bekerja.

Mau jadi Product Manager? Baca panduan lengkap Product Manager berikut.

3. Jangan Abaikan Subheading

Pasti Trending! Ini 7 Kiat Sukses Menulis Artikel Ramah SEO
Subheading sangat bermanfaat untuk mereka yang malas membaca

Adanya subheading dalam sebuah artikel merupakan salah satu syarat agar SEO dapat berjalan. Maka dari itu, jangan sampai kamu mengabaikannya. Selain itu, sebagian besar pengunjung tidak akan membaca artikelmu sampai selesai. Kebanyakan dari mereka hanya akan membaca poin-poin yang sudah terangkum melalui subheading. Artikelmu juga akan nampak lebih rapi jika terdapat subheading di dalamnya.

Mau jadi Sales atau Business Development? Baca panduan lengkap Sales & Business Development berikut

4. Tulis Paragraf yang Padat, Informatif, dan Efektif

Pasti Trending! Ini 7 Kiat Sukses Menulis Artikel Ramah SEO
Metode hamburger paragraph memudahkanmu untuk menulis sebuah paragraf

Salah satu faktor yang membuat seseorang malas untuk membaca adalah paragraf yang terlalu panjang, bertele-tele, tidak efektif, dan hampa. Oleh karena itu, kamu harus menghindari semua hal di atas. Tulislah sebuah paragraf yang padat serta sarat akan informasi dan menggunakan kalimat-kalimat yang efektif.

Idealnya, sebuah paragraf yang ramah SEO hanya terdiri dari 3 sampai 5 baris dengan jumlah kata tak lebih dari 150. Oiya, kamu bisa menggunakan metode hamburger paragraph untuk membantumu dalam menulis sebuah paragraf yang bagus.

5. Memahami Cara Kerja LSI

Pasti Trending! Ini 7 Kiat Sukses Menulis Artikel Ramah SEO
Memahami LSI itu penting

Teknologi SEO sudah sangat canggih, begitu pula dengan sistem mesin pencari Google. Saat ini, Google mampu membedakan dua kata dengan ejaan yang sama namun memiliki arti yang berbeda melalui Latent Semantic Index (LSI). Nah, untuk mengoptimalkan kinerja SEO, kamu harus memahami cara kerja LSI.

Jika artikelmu membahas mengenai ‘palu’ sebagai suatu kota di Pulau Sulawesi, kamu harus memperbanyak kata-kata yang berkaitan dengannya, seperti Provinsi, Ibu Kota, Sulawesi Tengah, dan lain-lain. 

Begitu juga ketika kamu membahas ‘palu’ sebagai sebuah perkakas, kamu wajib menggunakan kata-kata yang berkaitan dengannya, seperti paku, ampelas, meteran, dan sebagainya. Intinya, perbanyak intensitas kemunculan kata-kata yang memiliki koneksi dengan keyword-mu.

Tertarik jadi Graphic Designer? Baca panduan lengkap Graphic Design di sini.

6. Sertakan Tautan Internal dan Eksternal

Pasti Trending! Ini 7 Kiat Sukses Menulis Artikel Ramah SEO
Sering terlupakan di kalangan penulis SEO pemula

Kebanyakan penulis lupa menyertakan tautan internal maupun eksternal di dalam artikel mereka, padahal keduanya merupakan bagian dari prasyarat agar SEO dapat bekerja dengan maksimal. Tautan internal merupakan link yang berasal dari situsmu, sedangkan tautan eksternal merupakan link dari situs lain. Oiya, jangan sampai menyertakannya secara berlebihan agar website-mu terlihat rapi dan gak amburadul!

7. Optimalkan Gambar

Pasti Trending! Ini 7 Kiat Sukses Menulis Artikel Ramah SEO
Artikel yang penuh dengan warna tentunya jadi lebih menarik, kan?

Gambar bagaikan kerupuk di dalam sebuah hidangan. Tanpanya, sarapanmu terasa kurang dan nampak hampa. Oleh sebab itu, jangan ragu-ragu menyertakan gambar di dalam artikelmu. 

Akan tetapi, kamu harus mengoptimalkannya terlebih dahulu sebelum mengunggahnya. Pastikan kamu telah memberi nama gambar yang relevan dengan artikelmu. Selain itu, jangan menyertakan gambar berukuran besar dan tidak memiliki alt text.

Itu dia 7 kiat sukses menulis artikel ramah SEO dari MySkill.id! Setelah membaca dan mengetahui tips-tipsnya, apakah kamu sudah siap untuk mengimplementasikannya lalu mendapat jutaan engagement dan mengeruk pundi-pundi cuan darinya?

Nah, buat kamu yang ingin tahu bagaimana caranya untuk merancang struktur konten agar dapat Menulis Artikel Ramah SEO, kamu bisa mengikuti berbagai kelas Strategi Konten dari MySkill.id! Selain itu, kamu juga dapat mengikuti bootcamp menarik lainnya untuk meningkatkan kemampuanmu, loh!

Mari terus belajar dan kembangkan skill di MySkill