5 Teknik Online Marketing untuk Bisnis, Wajib Kamu Coba!

Di era digital, teknik online marketing semakin beragam. Banyak bisnis atau perusahaan dari skala kecil hingga besar melakukan promosi dan kampanye menggunakan teknik pemasaran online. Meskipun demikian, tidak semua pelaku bisnis sukses memperoleh hasil yang mereka targetkan. Nyatanya, banyak dari upaya yang mereka keluarkan gagal menjangkau target audiens. 

Dari sekian banyak bisnis tersebut, sebagian di antaranya memperoleh kesuksesan yang signifikan setelah menerapkan berbagai teknik online marketing. Hal ini karena, mereka telah menemukan teknik pemasaran online yang paling efektif untuk bisnis mereka. 

Selain itu, mereka juga mempelajari semua hal tentang online marketing dan menerapkannya dalam strategi bisnis miliknya. Lantas, teknik apa saja yang bisa kamu lakukan? Berikut MySkill.id telah rangkum 5 teknik pemasaran online yang paling efektif untuk bisnis yang wajib kamu coba!

Mau jadi Digital Marketer? Baca panduan lengkap Digital Marketing berikut.

1. Teknik Online Marketing dengan Memanfaatkan Media Sosial

5 Teknik Online Marketing untuk Bisnis, Wajib Kamu Coba!
Pemanfaatan media sosial untuk pemasaran online

Banyaknya pengguna aktif di media sosial, membuat kamu lebih mudah menjangkau audiens. Jangkauan yang luas sangatlah penting. Sebab, kamu bisa terlibat dan melakukan interaksi dengan konsumen di berbagai jaringan media sosial. 

Platform media sosial populer yang bisa kamu fokuskan untuk bisnis antara lain Facebook, Twitter, Instagram, Pinterest, dan Linkedin. Kamu bisa mempelajari lebih dalam cara penggunaan berbagai media sosial tersebut. Misalnya, cara terhubung dengan audiens dan cara membuat konten yang meningkatkan engagement

Tertarik jadi Data Analyst? Baca panduan lengkap Data Analysis ini.

2. E-mail Marketing

5 Teknik Online Marketing untuk Bisnis, Wajib Kamu Coba!
Menggunakan e-mail untuk menjangkau audiens secara lebih profesional

E-mail marketing masih menjadi salah satu teknik pemasaran online untuk promosi dan kampanye hingga saat ini. Kunci keberhasilan dari pemasaran e-mail adalah terhubung dengan target audiens yang spesifik.

Email adalah platform yang sangat baik untuk membangun hubungan dengan konsumen secara profesional. Melalui e-mail, kamu bisa menawarkan produk atau jasa dalam bentuk buletin, artikel, atau konten lainnya. Pemasaran e-mail bisa sangat menguntungkan dan bermanfaat selama kamu membuat daftar yang bagus untuk konten yang hendak kamu kirim. 

3. Paid Search Advertising, Teknik Pemasaran Online supaya Bisnis Lebih Cepat Mendapat Exposure

5 Teknik Online Marketing untuk Bisnis, Wajib Kamu Coba!
Iklan penelusuran berbayar supaya bisnis mendapat eksposur yang lebih luas

Paid search advertising atau iklan penelusuran berbayar bisa kamu terapkan untuk berbagai lini bisnis. Iklan penelusuran berbayar mengacu pada tampilan banner iklan di bagian atas daftar hasil mesin telusur. 

Jenis teknik pemasaran online ini menggunakan kata kunci tertentu dalam kampanye iklan. Nantinya, iklan dengan kata kunci tersebut akan tampil di daftar atas mesin pencari dan mengarahkan pengguna internet ke penawaran yang sesuai.

Untuk iklan penelusuran berbayar ini, kamu dapat menetapkan anggaran tertentu. Biasanya, dengan bayar-per-klik, di mana kamu membayar untuk setiap tampilan atau klik yang iklan kamu dapatkan. 

Supaya mendapatkan hasil maksimal dari teknik pemasaran ini, kamu memerlukan penulisan copy iklan yang menarik. Misalnya, judul yang tidak bertele-tele dan cuplikan tulisan yang dapat membuat audiens penasaran dengan tidak lebih dari 20 kata. 

Mau jadi UI-UX Designer? Cek panduan lengkap UI-UX Design berikut.

4. Search Engine Optimization (SEO) untuk Meningkatkan Trafik Secara Organik 

5 Teknik Online Marketing untuk Bisnis, Wajib Kamu Coba!
Menggunakan SEO untuk meningkatkan trafik pengunjung

Tidak ada cara yang lebih baik untuk beriklan secara gratis selain melalui optimasi mesin pencari (SEO). Jika dapat menguasai teknik ini, kamu akan melihat peningkatan besar pada trafik kunjungan blog atau situs web kamu. 

Secara umum, SEO adalah teknik untuk mengoptimasi blog atau situs web agar berada di halaman utama mesin pencari. Semakin relevan konten yang kamu buat dengan SEO, semakin besar peluang blog atau situs web kamu untuk masuk pencarian utama. 

Tidak heran, berbagai bisnis dan perusahaan dapat meraup banyak keuntungan dengan mengandalkan SEO. Hal ini tentunya berhasil bagi situs web yang muncul di halaman pertama mesin pencari dengan istilah pencarian yang relevan.

5. Video Marketing

5 Teknik Online Marketing untuk Bisnis, Wajib Kamu Coba!
Pemasaran video melalui YouTube dan TikTok

Pesatnya perkembangan platform penyedia video, seperti YouTube dan TikTok, membuat pemasaran melalui video bisa sangat menguntungkan. Sebagai pemilik bisnis, kamu bisa menggunakan YouTube atau TikTok dengan memanfaatkan eksposurnya yang besar untuk mengiklankan produk.

Saat ini, YouTube dan TikTok telah menjadi layanan distribusi video paling besar di internet. Kamu bisa memilih untuk menggunakan YouTube atau TikTok tergantung kebutuhan iklan produk. Jika ingin membuat video yang lebih panjang dan lebih profesional, kamu bisa mengunggahnya di YouTube. Namun, jika ingin mengiklankan produk dengan video durasi pendek, kamu bisa memanfaatkan TikTok. 

Nah, itulah 5 teknik online marketing yang bisa kamu aplikasikan untuk bisnismu. Siap untuk mempelajari lebih lanjut tentang teknik pemasaran online? Kamu bisa mengikuti berbagai kelas yang telah MySkill.id sediakan, lho! Misalnya, mau mulai belajar tentang iklan penelusuran berbayar, kelas Google Search Ads Dasar merupakan pilihan yang tepat. Nggak cuma itu, masih banyak juga kelas menarik lainnya yang bisa kamu ikuti. Jadi, jangan sampai ketinggalan, ya!  

Mau jadi Product Manager? Baca panduan lengkap Product Manager berikut.

Buat kamu yang ingin meningkatkan kualitas skill dan CV untuk menunjang karir, yuk join MySkill.id! Di sini, kami menyediakan berbagai pelatihan upskilling via e-learning dan bootcamp yang bisa kamu ikuti dengan berbagai praktisi dan cara yang menyenangkan.

Mari terus belajar dan kembangkan skill di MySkill